Friday, December 26, 2014

Danau Biru Bintan Batam Indonesia



Introduksi

Pulau Bintan yang ada di Kepulauan Riau memang menyimpan banyak keindahan. Yup, salah satunya danau cantik ini. Danau ini dikenal dengan nama Danau Biru. Danau ini terletak di Galang Batang yang ada di Pulau Bintan. Warna air di danau ini memang biru, seperti namanya. Pemandangan di kawasan danau ini pun sangat cantik. Sekeliling danau dihiasi dengan beberapa bukit pasir.

Danau Biru sebenarnya bukanlah danau alami yang terbentuk karena proses alam. Danau ini awalnya merupakan bekas galian tambang pasir dan terbentuk di atas tanah liat yang cukup dalam. Saat cuaca cerah, warna air di danau ini akan memancarkan warna biru muda yang sangat indah. Nah, keindahan warna air di danau inilah yang membius dan membuat penasaran para wisatawan untuk datang ke sini.

Meski begitu, sebenarnya danau ini bukanlah merupakan tempat wisata. Kawasan danau ini sebenarnya merupakan tempat penambangan pasir yang masih aktif.

Fasilitas

Karena sebenarnya bukan merupakan sebuah tempat kawasan pariwisata, maka tidak tersedia fasilitas yang memadai di tempat ini. Namun beberapa penginapan serta rumah makan tersedia di kawasan Pulau Bintan ini.

Akses ke Danau Biru Bintan Batam

Danau ini berada di kawasan Pulau Bintan. Anda bisa menuju ke tempat ini melalui Batam. Jarak dari Batam ke Pulau Bintan cukup dekat, hanya sekitar 20 menit dengan menggunakan speedboat atau kapal ferry.

Dari Batam, Anda bisa langsung menuju ke Pelabuhan Punggur. Dari pelabuhan ini, Anda bisa menyeberang ke Pelabuhan Tanjung Uban dengan menggunakan speedboat.

Sampai di Pelabuhan Tanjung Uban, Anda bisa menuju ke Simpang Korindo hingga ke arah Kawal. Sekitar dua kilometer sebelum pertigaan Kawal, Anda sudah bisa melihat lokasi Danau Biru.

Sumber : utiket.com

No comments:

Post a Comment